Cari duit lewat internet yuk! Terus bagaimana caranya? Ada banyak cara untuk mendapatkan uang dari internet, bahkan berbagai model bisnis saat ini sedang tren di kalangan masyarakat dan telah menciptakan peluang yang sangat besar bagi masyarakat yang ingin mendapatkan penghasilan tambahan.
Namun, tidak semua peluang bisnis itu cocok dengan kita, padahal untuk bertahan lama sebuah bisnis haruslah dibangun dengan cinta. Jika kita mencintai bisnis tersebut, maka sudah pasti kita akan merawat dan membesarkan bisnis tersebut, bukan hanya karena bisnis tersebut memberikan penghasilan bagi kita.
Biasanya bisnis yang bertahan lama adalah bisnis yang berawal dari hobi atau passion kita. Jika berawal dari hobi, apa pun rintangan dan hambatan yang akan menghadang, kita akan selalu kembali fokus pada bisnis tersebut. Jika kita memiliki hobi online maka tidak ada salahnya mencari penghasilan dari dunia yang kita sukai tersebut. Apalagi peluang yang diciptakan bisnis online tersebut saat ini sangat besar dengan potensi pasar yang sangat menjanjikan karena sangat luas dan nyaris tanpa batas.
Oleh karena itu, mengapa tidak kita manfaatkan untuk cari duit lewat internet dan berikut beberapa pekerjaan yang bisa dilakukan.
1. Menjadi admin atau konsultan pemasaran di media sosial
Saat ini banyak brand yang memanfaatkan media sosial sebagai salah satu channel yang mendukung strategi pemasarannya, terutama media-media sosial yang memiliki jumlah member sangat banyak seperti Facebook, Twitter, Instagram, dan lain-lain. Seringkali brand tersebut tidak memiliki waktu yang cukup untuk mengelola akun media sosialnya.
Di sinilah celah peluang bagi kita untuk menjadi admin yang membantu merawat dan memosting tulisan secara teratur di channel media sosial tersebut. Ada tiga keuntungan yang bisa kita raih melalui peluang tersebut, yaitu menambah pengetahuan, menambah jaringan, dan mendapatkan uang.
2. Menjadi penulis konten pada website
Banyaknya bermunculan portal atau website merupakan lahan bisnis sendiri bagi mereka yang memiliki keahlian dalam bidang penulisan kreatif. Biasanya portal atau website tersebut membutuhkan penulis untuk memperbarui isi atau konten websitenya agar tetap eksis dalam mesin pencari atau search engine, seperti Google dan masuk dalam halaman satu mesin pencari.
Kebutuhan ini memunculkan peluang yang besar bagi penulis kreatif untuk ambil bagian menjadi penulis konten di website tersebut. Selain memaksimalkan hobi, kita bisa mendulang penghasilan dari pekerjaan tersebut. Hal yang terpenting dapat dilakukan ialah di mana saja dan kapan saja, selama memiliki koneksi internet.
3. Menjadi reseller suatu produk
Kita bisa memanfaatkan internet untuk membantu memasarkan suatu produk atau jasa yang dimiliki oleh supplier atau orang tertentu dengan menjadi reseller. Ada pihak supplier yang menetapkan uang pendaftaran jika ingin menjadi resellernya, namun ada juga yang tidak menetapkan persyaratan apapun.
Namun, semuanya memberikan peluang bagi kita untuk mendapatkan sejumlah uang atas jasa yang telah kita lakukan. Caranya ialah membantu menjualkan produk atau jasa tersebut.
4. Menjual jasa pembuatan header atau template website/blog
Dengan maraknya website atau portal online, maka kebutuhan akan template website yang menarik dan unik memunculkan peluang bisnis untuk menjual jasa tersebut. Dikarenakan template website sangat dibutuhkan dan sebagai salah satu cara untuk menaikkan posisi website tersebut di mata mesin pencari seperti, Google.
Selain template, header blog yang terletak paling atas juga menciptakan peluang bisnis bagi orang yang ahli dalam membuatnya, biasanya ahli dalam desain grafis. Mengapa? Karena header blog yang menarik akan membuat pengunjung tertarik untuk membaca artikel sekaligus melihat isi website tersebut. Sebuah peluang kecil yang menghasilkan uang yang cukup lumayan jika ditekuni.
5. Menjadi affiliate marketer dengan me-review suatu produk
Menjadi produk review atau mengulas segala hal baik kelebihan dan kekurangan dari suatu produk, bisa menjadi pilihan anda sebagai mata pencaharian tambahan melalui internet.
Yang perlu anda lakukan disini adalah membeli suatu produk yang akan anda review, anda dapat memilih jenis produk apapun yang tentunya di pilih berdasarkan riset pasar terlebih dahulu, untuk mengetahui apakah produk yang akan di review banyak dicari dan di butuhkan.
Anda bisa memilih produk dalam bentuk fisik ataupun produk dalam bentuk digital seperti e-book berupa panduan cara menurunkan berat badan, atau panduan cara memasak suatu makanan yang unik.
Dari hasil percobaan penggunaan suatu produk yang anda lakukan tentunya anda sudah bisa mengetahui beberapa kekurangan dan kelebihan dari produk tersebut, dari hasil percobaan tersebut anda bisa mendeskripsikan hal tersebut baik dalam bentuk artikel, video dan tambahan foto atau gambar sehingga tampak lebih menarik, sehingga anda dapat meyakinkan bahwa produk yang anda promosikan sangat baik dan layak untuk di beli.
Selain pekerjaan yang bisa dilakukan secara online di atas, sesungguhnya masih banyak usaha atau bisnis lain yang bisa ditekuni untuk cari duit lewat internet. Umumnya, usaha atau bisnis yang dibangun dari hobi akan berjalan lebih langgeng karena kita menyukai dan mencintainya. Dengan demikian, akan selalu konsisten meskipun ada hambatan atau kendala. Namun yang pasti teknologi internet telah membuka pintu peluang yang sangat besar untuk meningkatkan taraf kehidupan kita.